Friday, January 18, 2013

Spesifikasi "Ferrari" Listrik Dahlan Iskan


[Image: 186368_mobil-listrik-sport-tucuxi-milik-...63_382.jpg]

Mobil sport listrik Dahlan Iskan dikabarkan mengalami kecelakaan dalam uji coba perdana 1.000 kilometer. Mobil merah tersebut mengalami rem blong saat melintasi jalan menurun tepatnya di Plaosan, Magetan, Jawa Timur.

Dahlan sendiri berada di bangku kemudi saat kecelakaan ini terjadi. Ia memang sengaja mengemudikan mobil sport ini sendiri untuk menguji kelayakan mobil tersebut. Dahlan menjelaskan proses test drive ini untuk menyakinkan dirinya bahwa mobil tersebut memang layak. Hal serupa juga pernah dilakukannya saat melakukan pengetesan mobil listrik buatan Ahmadi dari Depok.


"Sebelum orang lain percaya, saya harus percaya dulu, jika mobil listrik ini memenuhi syarat dan orang lain tidak akan kecewa. Makanya saya harus melakukan uji coba ini," paparnya.

Sebelum menempuh perjalanan menuju Surabaya, Dahlan sudah melakukan ritual tolak bala yang dipimpin dalang kondang Ki Mantep Sudarsono di Solo.


Seperti apa spesifikasi mobil sekelas "Ferrari" Rp1,5 miliar ini?


- Kecapatan 200 kilo meter per jam

- Lebar body mobil 1.995 mm


- Tinggi body mobil 1.200 mm


- Berat body 1,112,1 kg


- Jarak sumbu roda sekitar 3.110 mm


- Jarak bebas ke tanah 150.9 mm.


- Jarak jelajah 321-482 km sekali isi baterai


Mobil ini sendiri dibuat oleh Danet Suryatama, seorang insinyur lulusan Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya, dengan gelar doktor dari Michigan, AS.



sumber | iniunic.blogspot.com

0 comments:

Post a Comment